Prestasi Mahasiswa FMIPA ITB Untuk Wisuda Juli 2017
Bandung, fmipa.itb.ac.id. -Dalam rangka peningkatan kemampuan akademik bidang Matematika dan IPA, dan agar mahasiswa dapat dilatih untuk dapat berpikir kritis, Direktorat Kemahasiswaan Ditjen Pembelajaran dan Kemahasiwaan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi menyelenggarakan Olimpiade Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (ON MIPA) yang dilaksanakan sejak tanggal 14 Mei hingga tanggal 17 Mei 2017 di Semarang.
Kegiatan yang dilakukan setiap tahun ini menjadi ajang atau sarana promosi dalam rangka meningkatkan daya tarik bidang studi, pelajaran atau mata kuliah Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi di masyarakat. Tentu saja maksud dan tujuan yang tidak kalah penting dari setiap penyelenggaraan event tingkat nasional ini juga adalah terjalinnya silaturahmi, jejaring sesama anak bangsa yang diharapkan dapat semakin memperkokoh kesatuan dan persatuan.
Rangkaian kegiatan ON MIPA dimulai dengan seleksi di tingkat Perguruan Tinggi untuk memilih 7 mahasiswa terbaik tiap bidang, kemudian tingkat wilayah yang pada tahun ini diikuti oleh 4.597 mahasiswa dari 14 wilayah yang telah diselenggarakan pada tanggal 22-23 Maret 2017 secara serentak di 17 kota. Yang hadir pada seleksi tingkat nasional saat ini adalah 256 mahasiswa yang telah terpilih dari seleksi tingkat wilayah tersebut.
Kepada para peraih medali emas ON MIPA, Direktorat Kemahasiswaan Ditjen Belmawa telah menyiapkan beasiswa ekstra kurikuler yang akan diberikan pada semester atau tahun berikutnya, dan khusus bagi juara bidang Matematika dan kemudian terpilih mewakili perguruan tinggi Indonesia untuk mengikuti Olimpiade Matematika di tingkat Internasional pada bulan Agustus 2017 di Bulgaria, juga akan diberikan beasiswa untuk belajar di perguruan tinggi terbaik di seluruh dunia, khususnya bagi peraih Gold dan Silver Medal nantinya.
Daftar Para Juara ONMIPA tahun 2017 yang berasalal dari FMIPA ITB sebagai berikut :
Bidang Matematika
Juara Kedua – Medali Perak :
- Nabil Mahatir (ITB) NIM. 10515012
Bidang Fisika
Juara Pertama – Medali Emas:
- Emir Syahreza Fadhilla (ITB) 16016325
Juara Kedua – Medali Perak :
- Mohammad Reza Nurrahman (ITB) 10215085
Juara Ketiga – Medali Perunggu:
- Darius Chandra (ITB) 10214083
Bidang Kimia
Juara Pertama – Medali Emas:
- Wahyu Orphan Kuswantoro (ITB) 10514043
- Ignatio Glory Adi Winning Kusuma (ITB) 10515062
Juara Kedua – Medali Perak :
- Daniel Yosua Evert Looh Tambuwun (ITB) 10515020
- Zulfa Hilmi Kautsar (ITB) 10515042
- Ikhlas Khairil Imam (ITB) 10515063
Juara Ketiga – Medali Perunggu :
- Farhan Ramadzan Nursanto (ITB) 10514025
Selamat kepada para pemenang dan terimakasih untuk semua perwakilan ITB, Semoga Kejuaraan ON MIPA dapat meningkatkan motivasi dan modal untuk selalu berprestasi. [humas]