Enter your keyword

COMBINATORICS TODAY SERIES 25 JUNI 2022

COMBINATORICS TODAY SERIES 25 JUNI 2022

Bagikan:

Kuliah Unitary Designs oleh Professor Eiichi Bannai pada CTS2022, 25 Juni 2022

BANDUNG, fmipa.itb.ac.id, -Professor Eiichi Bannai, salah satu tokoh dunia dalam Kombinatorika, pada hari Sabtu 25 Juni 2022 lalu pukul 14.00-15.30 WIB memberikan kuliah tamu dalam acara serial “Combinatorics Today Series 2022 (CTS 2022)” di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Institut Teknologi Bandung. Judul kuliah yang diberikan adalah “Explicit construction of exact unitary designs”. Diberikan suatu ruang M, tujuan teori desain adalah untuk menemukan himpunan bagian berhingga X dari M yang mendekati seluruh ruang M dengan baik. Ada banyak teori desain untuk berbagai ruang M. Jika M adalah bola S^{n−1}, maka X tersebut disebut desain bola. Jika M adalah grup kesatuan U(d), maka X disebut desain kesatuan. Kuliah ini dimulai dengan membahas desain-t bola secara singkat. Kemudian membahas definisi desain-t kesatuan dalam grup kesatuan U(d), dan mendiskusikan beberapa sifat dasar serta penjelasan singkat tentang sejarah penelitian. Desain-t kesatuan sangat menarik danbanyak dipelajari di fisika. Selanjutnya disajikan beberapa hasil terbaru yang dihasilkan oleh Professor Eiichi Bannai pada desain-t kesatuan, termasuk: (i) Klasifikasi grup-t kesatuan. (ii) Konstruksi eksplisit dari desain-4 kesatuan tertentu dari grup-3 kesatuan tertentu.

Tujuan utama dari kuliah ini adalah untuk menjelaskan konstruksi eksplisit dari desain-t kesatuan dalam U(d) untuk beberapa nilai d dan t. Metode pembuktiannya menggunakan induksi pada d. Konstruksi eksplisit desain-t bola di S^{d−1} untuk setiap d dan t juga dapat diperoleh. Konstruksi eksplisit dari desain-t kesatuan ini telah diterapkan pada beberapa masalah praktis dalam fisika eksperimental.

Prof. Edy Tri Baskoro, Ketua Panitia CTS 2022, mengatakan bahwa Professor Eiichi Bannai adalah salah satu matematikawan dunia yang memberikan kontribusi luar biasa pada bidang matematika Kombinatorika, khususnya Desain Kombinatorial. Ada sekitar 115 publikasi dalam jurnal ilmiah internasional bereputasi tinggi telah ditulisnya. “Beliau adalah penulis dari buku Algebraic Combinatoric I: Association Scheme pada tahun 1984 dan Algebraic Combinatorics pada tahun 2021”, demikian tambahnya.

Kegiatan CTS 2022 ini diselenggarakan oleh Kelompok Keahlian Matematika Kombinatorika FMIPA ITB dan berlangsung sepanjang tahun 2022. Pada edisi ini dihadiri oleh sekitar 50 peserta (dosen, peneliti, mahasiswa S1, S2, dan S3) dari berbagai universitas di Indonesia, Jepang, Filipina, Thailand, Korea, dan beberapa negara lainnya. Rekaman CTS 2022 dapat dilihat pada https://www.youtube.com/channel/UC19lVvz3F1LEc72969InI8w/videos.

Jadwal Pembicara CTS2022 selanjutnya:

22Jul: Prof Brendan McKay(Australia), 25Agust: Prof Stanislaw P. Radziszowki (USA), 9Sep: Prof Linda Lesniak(USA), 23Sep: Prof Akihiro Munemasa(Jepang), 14Okt: Prof Nicholas Wormald(Australia), 28Okt: Prof Edy Tri Baskoro(Indonesia), 11Nop: Professor Sang-il Oum(Korea Selatan), 25Nop: Prof Nicolas Trotignon(Perancis), dan 16Des: Prof Csilla Bujtás(Slovenia).

X