Enter your keyword

Pelatihan P3MI ITB: Memahami Reaksi Kimia dengan Animasi

Pelatihan P3MI ITB: Memahami Reaksi Kimia dengan Animasi

Bagikan:

Bandung, FMIPA.itb.ac.id. -Ilmu kimia merupakan ilmu berdasarkan hasil eksperimen. Untuk mempelajari ilmu kimia khususnya reaksi kimia tidak cukup hanya perlambangan berupa persamaan reaksi. Eksperimen di laboratorium maupun animasi dibutuhkan untuk memvisualkan dunia perlambangan dan dunia molekul.

Dalam masa pandemi ataupun karena keterbatasan fasilitas, mempelajari reaksi melalui animasi dapat dijadikan alternatif pembelajaran. Sebagai salah satu kegiatan pengabdian masyarakat, Kelompok Keilmuan Kimia Anorganik dan Fisik Prodi Kimia FMIPA ITB, mengundang guru kimia SMA/MA/SMAK di seluruh Indonesia untuk mengikuti pelatihan dengan tema “Memahami Reaksi Kimia dengan Animasi”.

Kegiatan ini dilaksanakan secara daring dengan platform zoom (tautan zoom akan diinformasikan setelah mendaftar). Peserta mendapatkan sertifikat elektronik dan tidak dipungut biaya. Pelatihan dilaksanakan pada 24 November 2020 pukul 09.00-11.00 WIB. Pendaftaran dapat dilakukan melalui tautan bit.ly/DaftarPelatihanP3MIITB dibuka hingga 23 November 2020 pukul 23.59 WIB.
Narahubung: Fauzan (+62813-1089-8743)

Sumber: Humas FMIPA ITB

X