Beasiswa Alumni TK ITB’99 Semester II 2024/2025
BANDUNG, fmipa.itb.ac.id, –Alumni TK ITB’99 membuka kesempatan beasiswa subsidi UKT semester genap 2024/2025 kepada mahasiswa dengan kriteria sebagai berikut:
- Mahasiswa S1 ITB semester 3 atau lebih semua jurusan
- IPK minimal 2.80
- Memiliki tunggakan UKT
Pendaftaran dan upload dokumen beasiswa melalui website https://finaid.itb.ac.id/ , mulai tanggal 12 Februari s.d 9 Maret 2025
Persyaratan berkas:
- Formulir Pemohon Beasiswa (download)
- Scan KTM
- Scan Surat Rekomendasi Wakil Dekan Akademik atau Kaprodi atau Dosen Wali
- Transkrip nilai yang sudah ditandatangan Kaprodi
- Scan KTP
- Scan Kartu Keluarga
- Scan slip gaji orang tua atau Surat keterangan penghasilan orang tua dari kelurahan setempat yang terbaru
- Menulis esai dengan tema “Impianku sebagai Sarjana ITB” sepanjang 1-2 halaman. Esai berisi latar belakang keluarga, alasan mendaftar beasiswa, prestasi selama kuliah (jika ada) dan impian setelah lulus.