Enter your keyword

Penandatangan Perjanjian Kerja Sama Antara FMIPA ITB dengan Dinas Pendidikan, Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Penandatangan Perjanjian Kerja Sama Antara FMIPA ITB dengan Dinas Pendidikan, Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Bagikan:

Bandung, FMIPA.itb.ac.id.  -Pada hari Rabu, 21 Agustus 2019, jam 15.30 WIB telah ditandatangani dokumen Perjanjian Kerja Sama antara Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam ITB dengan Dinas Pendidikan, Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Proses penandatanganan ini dilakukan oleh Dekan FMIPA ITB, Prof. Dr. Edy Tri Baskoro dan Kepala Dinas Pendidikan, Drs. Muhammad Soleh, MM. Kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para guru dengan memberikan beasiswa kuliah dengan dana dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk melanjutkan studi pada program pendidikan magister (S2) di lingkungan FMIPA ITB. Melalui program kerja sama ini, pada tahun ajaran semester I 2019/2020, FMIPA telah menerima 5 orang mahasiswa yang merupakan guru SMA, asal Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Dari 5 orang yang diterima tersebut, 3 orang diantaranya menempuh kuliah di Program Studi Magister Astronomi, Jalur Pengembangan Pendidikan Astronomi, 1 orang di terima untuk berkuliah di Program Magister Pengajaran Matematika, dan satu orang lagi di Program Magister Pengajaran Fisika. Semoga program kerja sama yang baru dirintis ini dapat berjalan lancar dan dikembangkan menjadi program kerja sama yang lebih besar. (Penulis: WaHid, Editor: MI)

Foto-foto : Humas FMIPA-ITB

 

 

X