Enter your keyword

Penyegaran Staf Non-Dosen

Bagikan:

Bandung, fmipa.itb.ac.id – Sabtu, 22 September 2012 bertempat di Sari Ater Subang Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam ITB menyelengarakan program penyegaran berupa outbond  bagi staf non dosen yang ada di lingkungan FMIPA.

Rombongan yang berjumlah 140 orang berangkat dari kampus sekitar pukul tujuh, dan tiba di lokasi sekitar pukul 09.00 WIB. Kegiatan diawali dengan arahan dan sambutan dari  Grande Star sebagai event organizer, berupa aturan serta rangkaian acara yang akan di selenggarakan selama outbond berlangsung.

Outbond dimulai dari permainan Paint Ball yang diikuti hampir seluruh peserta yang hadir. Selanjutnya seluruh peserta  berkumpul  dilapangan dengan membentuk lingkaran besar sehingga satu sama lain saling mengenal dan akrab. Peserta diajak melakukan simulasi yang merupakan rangkaian kegiatan yang dapat dikaitkan dengan pekerjaan sehari-hari di tempat kerja. Simulasi ini mengandung makna bahwa dalam mencapai suatu tujuan agar berhasil dengan baik diperlukan   kerjasama  yang  solid,  kerelaan  berkorban, adanya dukungan sarana dan prasarana serta strategi  yang  tepat agar membuahkan hasil yang optimal.

Acara dilanjutkan dengan makan siang bersama, yang diisi dengan hiburan elektone sehingga menambah suasana semakin akrab dalam keceriaan dan kebersamaan.

Pukul dua siang, kegiatan outbond berakhir dan dilanjutkan acara yang beragam  di Sari Ater. Diantaranya   berendam air panas, renang, memancing dan lainnya. Rombongan kembali pada pukul empat sore. Semoga dengan kegiatan penyegaran ini , dapat menghilangkan kejenuhan para staf non-dosen dari kegitan di kantor, me-recharge semangat, serta memperkuat kebersamaan sehingga FMIPA semakin solid dalam menyukseskan visi dan misi Fakultas. (dj)

X